Photoshop dan Lightroom Sekarang Lebih Mudah Hapus Pr, oyek




Photoshop dan Lightroom Sekarang Lebih Mudah Hapus Proyek - Para Pengguna Photoshop dan Lightroom sudah pasti tahu, kedua Aplikasi ini adalah alat yang sangat Handal untuk mengolah atau memanipulasi sebuah foto. Kedua Aplikasi Tersebut menjadi alat yang baik, terutama pada hal pemilihan untuk obyek gambar atau pun foto.

Meski demikian, Untuk beberapa pekerjaan pemilihan obyek seperti saat memotong atau memilih obyek yang rumit dan memindahkannya ke tempat lain bukan suatu hal yang mudah. Harus Mempunyai ketelatenan yang tinggi dan kadang membuat frustasi para penggunanya. 

Tapi untuk persoalan itu saat ini bukan menjadi masalah yang rumit lagi. Adobe yang sebagai pengembang Photoshop dan juga Lightroom sudah paham tentang persoalan itu dan melakukan pembaruan pada alat foto setrisnya. Seperti yang sudah kami kutib dari Techcrunch, pada konferensi MAX, Adobe sudah mengumumkan pembaruan pada seluruh platform AI-nya dan sudah membuat pemilihan obyek jauh lebih mudah.

Jika pada saat tahun 2020 yang lalu, Adobe telah meluncurkan tool object selection yang bisa dapat mengenali jenis suatu obyek tertentu, kini alat tersebut sudah menjadi lebih pintar. Dan alat seleksi tersebut kini dapat mengenali obyek yang jauh lebih rumit, seperti langit, bangunan, gunung, tanaman, trotoar dan juga detail rambut seseorang.

Dengan adanya kemudahan itu tentunya bisa menghemat waktu yang sangat besar. Bukan hanya itu saja, kemudahan itu juga untuk penghapusan obyek dan pengisian ruang kosong pada Photoshop, adobe juga memperkenalkan pintasan baru Shift+Delete. Hanya dengan seperti itu, obyek langsung hilang.

Untuk para pengguna Ipad, kini sudah dapat menggunakan model select subject AI yang dapat lebih mudah dalam memilih obyek orang, hewan atau pun obyek yang lainnya. Kemampuan masking juga tersedia di Lightroom, seperti fitur untuk pilih orang. Sama seperti Photoshop, teknologi untuk pemilihan obyek juga dihadirkan pada Lightroom versi Ipad, seperti fitur pemilihan latar belakang dengan hanya satu klik saja.

Seperti yang sudah diketahui, selama beberapa tahun terakhir ini Adobe memang telah memfokuskan pada platform Sensei AI Adobe. Selain dari fitur object selection tool diatas, Photoshop dan Lightroom juga telah menghadirkan fitur lain yang tidak kalah menariknya, seperti dukungan HDR pada kamera RAW, filter, saraff yang ditingkatkan, filter restorasi foto baru dan masih banyak lagi

0 Komentar